Maka Sando Batu ( Raja Batu ) I

Diposting oleh Unknown , Selasa, 16 September 2014 20.35

Makam Sndo Batu I berada di desa Wala-Wala Kecamatan Pitu Riase Kab. Sidenreng Rappang Propinsi Sulawesi-selatan. Makam Sando Batu berada di atas ketinggian 760 meter di atas permukaan laut dengan titik koordinat S 03'38 348, E 120'08 283, berada di atas pegunungan lereng gunung Latimojong perbatasan antara Kab. Sidrap dan Kab. Enrekang. Makam Sando batu I mempunyai ukuran panjang 2 meter, lebar 95 cm, tinggi batu nisan 40 cm, lebar batu nisan 10 cm. Batu nisan terbuat dari batuan andessif, orientasi makam menghadap utara selatan, Batu nisan kondisinya kurang terawat dan ditumbuhi lumut dengan bentuk menhir ukuran kecil, warna batu nisan abu-abu keputih-putihan dan usia makam tersebut sekitar 500 tahun yang lalu.. Sando batu ini memerintah pada dua fase yaitu masa pra Islam dan masa masuknya Islam, sebelum masuknya Islam Sando Batu merangkap jabatan sebagai kepala pemerintahan dan pemangku adat kemudian setelah masuknya Islam maka kekuasaan terbagi menjadi 2 yaitu : Raja dan Sando, dimana Raja mengurusi pemerintahan dan Sando mengurusi pemangku adat dan melantik Raja, jadi sama fungsinya sebagai Dewan Perwakilan Rakyat.
Pusat kerajaan Batu terletak di Tana Toro dan struktur pemerintahan Sando terbagi menjadi 4 Sando yaitu : Adat Kampung yang mengurusi pemerintahan, Adat Sanro untuk pengobatan, Adat Sorong mengurusi pertanian dan Sanro Sara mengurusi Agama. Kerajaan Batu merupakan kerajaan tertua di wilayah kab. Sidenreng Rappang yang sejak awal telah menjalin hubungan dengan kerajaan tetangga seperti kerajaan Luwu, Duri, Maiwa Enrekang, Toraja, Sidenreng, wajo dan sebagainya. 



0 Response to "Maka Sando Batu ( Raja Batu ) I "

Posting Komentar